Mujianto Nganjuk, Mujianto Tersangka Pembunuhan 15 orang
Liputan6.com, Madiun: Hasil pemeriksaan sementara tidak ada yang aneh dari perilaku tersangka pembunuhan berantai, Mujianto nganjuk. Ia terlihat normal meski telah meracuni 15 orang hingga mengakibatkan empat orang di antaranya tewas. Dugaan sementara pembunuhan dilakukan karena motif cemburu.
Kasus cemburu dalam percintaan sesama jenis atau gay mengingatkan pada kasus Ryan, penjagal dari Jombang yang membunuh dan memutilasi 11 orang. Ryan divonis mati di Pengadilan Negeri Depok, Jawa Barat. Adanya kesamaan kasus Ryan dan Mujianto ini membuat masyarakat mempertanyakan apakah penyimpangan seksual bisa memicu seseorang berbuat sadis di luar batas kewajaran.
Psikolog forensik A. Kasandra berpendapat aksi pembunuhan berantai yang dilakukan Mujianto tidak terkait dengan orientasi seksualnya yang menyukai sesama jenis. Kesadisan Mujianto dalam membunuh korbannya, menurut Kasandra, justru timbul dari kesalahan pola asuh sejak kecil yang akhirnya mencetak kepribadian seseorang.
Demikian berita mengenai Mujianto Nganjuk, Mujianto Tersangka Pembunuhan 15 orang.
Sumber referensi &gambar:
- Liputan6 - http://berita.liputan6.com/read/377956/kasus-mujianto-mirip-kisah-ryan
- SOLOpos - http://images.solopos.com/2012/02/16foto-mujianto.jpg
|
+ komentar + 1 komentar
test
Tulis Komentar Anda dibawah ini